PIODALAN NGENTEG LINGGIH PURA PUCAK PUITAN DESA ADAT SULANGAI

Sulangai, 27/07/2024 Pura Pucak Puitan Banjar Wanasari, Desa Sulangai telah Melaksanakan Upacara Melaspas, Mendem Pedagingan, Tawur Wraspati Kalpa, Ngeresigana, Ngenteg Linggih Lan Mepedudusan Alit yang puncak karyanya jatuh pada Saniscara Kliwon (Tumpek) Landep 27 Juli 2024.

Sehari sebelumnya tepatnya pada hari Jumat 26 Juli 2024 (Sukra Wage Landep) telah dilaksanakan prosesi Tawur, Melaspas dan Mendem Pedagingan yang dihadiri Perbekel Desa Sulangai Bapak I Nyoman Sunarta Beserta jajaran Staff Desa Sulangai, BPD Desa Sulangai, Pekaseh se-Desa Sulangai, Jagabaya Dulang Mangap Serta Krama Desa Adat Sulangi.

Pada puncak karya dilakukan prosesi Ngenteg linggih dan ngingkup yang dihadiri oleh Bapak Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Badung mewakili Bapak Bupati Badung.

Upacara ini dilaksanakan sehubungan dengan telah selesainya pembangunan Pura Pucak Puitan yang di danai oleh Pemerintah Kabupaten Badung. Sedangkan untuk aci piodalannya di bantu oleh Perbekel Sulangai melalui dana Desa.

Rangkaian upacara dilanjutkan dengan Nyegara Gunung ke Danau Beratan pada tanggal 29 Juli 2024 dan Nyenuk Mekebat Daun pada tanggal 31 Juli 2024.
(KIM Sulangai)


#sulangai #desasulangai #kimsulangai